Menu

Mode Gelap

Berita · 16 Mei 2023 14:24 WIB

Sarbumusi Situbondo Dukung Disnaker, Terkait Pemanggilan Ratusan Perusahaan Yang Belum Daftarkan Pekerjanya BPJS


Hasan Badri dan Lukman Hakim saat mengikuti kegiatan PCNU Situbondo Perbesar

Hasan Badri dan Lukman Hakim saat mengikuti kegiatan PCNU Situbondo

Situbondo, Publikapost.com – Dewan Pimpinan Cabang Serikat buruh muslimin indonesia ( DPC Sarbumusi) mendukung penuh langkah Dinas Ketenagakerjaan kabupaten Situbondo terkait optimalisasi jaminan sosial ketenagakerjaan.

Lukman Hakim selaku Ketua Umum DPC Sarbumusi juga mengungkap, surat yang akan di layangkan Disnaker kepada ratusan perusahaan yang enggan mendaftarkan program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kepada pekerjanya merupakan langkah yang progresif.

” Sarbumusi sendiri dengan adanya optimalisasi masalah jaminan sosial ketenagakerjaan tersebut, merupakan langkah luar biasa dari Disnaker dan kami siap mendukung penuh terutama terkait pemanggilan ratusan perusahaan yang belum mendaftarkan pekerjanya program BPJS, karena itu merupakan langkah untuk menjamin kesejahteraan buruh dan juga terkait kewajiban pengusaha mendaftarkan pekerjanya BPJS, sebagaimana UU No. 24 tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).” ujar Lukman Hakim, Ketua Umum DPC Sarbumusi, kepada publikapost, Selasa(16/5/2023).

DPC Sarbumusi situbondo juga sangat mengapresiasi terkait rencana disnaker yang akan terjun langsung kepada setiap perusahaan, untuk mendata perusahaan yang masih enggan mengikut sertakan pekerjanya program BPJS.

” Jadi ini hal yang luar biasa dari pihak Disnaker bersinergi dengan pihak BPJS, bahkan Pihak disnaker akan turun langsung dan mendata tekait beberapa perusahaan yang belum mendaftarkan pekerjanya BPJS, dan akan mengidentifikasi terkait masalah yang di hadapi perusahaan sehingga masih belum mengikut sertakan pekerjanya di program BPJS” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 41 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Debat Ketiga Gagal, Ini Kata Tim Kuasa Hukum Paslon 01 (Rio -Ulfi)

22 November 2024 - 22:36 WIB

Rutan Labuhan Deli Salurkan Bantuan Sosial Kepada Keluarga Warga Binaan

22 November 2024 - 22:28 WIB

Sindikat Penculikan Berkepemilikan Senjata Api Ilegal di Labuhanbatu Berhasil Dilumpuhkan 

22 November 2024 - 21:19 WIB

Program Walinagari Padang Bintungan Budidaya Ikan Lele

22 November 2024 - 18:12 WIB

Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih Bagi WBP Rutan Situbondo Dalam Pilkada Serentak 2024

22 November 2024 - 17:44 WIB

Polsek Mampang Prapatan Menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pilgub Bersama Stakeholder

22 November 2024 - 14:03 WIB

Trending di Berita