Menu

Mode Gelap

Berita · 18 Sep 2023 18:13 WIB

Baru Dirintis Cabor Paralayang Situbondo Meraih Medali Perak Di Ajang Porprov Jatim


Atlet Cabor Paralayang Perbesar

Atlet Cabor Paralayang

Situbondo, Publikapost.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, bangga dengan perolehan medali perak cabang olahraga paralayang kelas lintas alam beregu putri pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VIII tahun 2023.

“Tentu kami bangga karena cabor paralayang yang masih baru dirintis bisa menorehkan prestasi pada ajang poprov Jatim tahun 2023,” ujar Ketua Komisi I DPRD Situbondo Hadi Prianto kepada wartawan di Situbondo, Jawa Timur, Senin (18/09/2023)

Ia mengapresiasi kegigihan para pelatih dan semangat para atlet cabang olahraga paralayang dan aeromodelling yang berlatih meski dalam keterbatasan peralatan yang dimiliki.

Hadi menyebutkan, cabang olahraga paralayang hanya memiliki tiga orang atlet yakni dua putri dan satu putra. Seluruh atlet paralayang Situbondo masih berstatus pelajar SMA dan SMP, yakni Naval Fairozy (16) SMA Negeri 1 Situbondo, Ratu Avril Salsabila (16) SMA Negeri 1 Situbondo, dan Safira Jihan Fauziyah (14) SMP Negeri 3 Panarukan.

Peralatan seperti parasut yang dimiliki cabor paralayang Situbondo, katanya, masih satu unit sehingga setiap latihan harus bergantian, dan bahkan saat mengikuti ajang Porprov Jatim 2023 yang berlang tanggal 9-16 September, harus meminjam ke kabupaten lain.

“Ini prestasi yang luar biasa, karena ini merupakan olahraga rintisan dan penuh dengan keterbatasan,” kata Ketua Umum Federasi Aero Sport Indonesia atau FASI Kabupaten Situbondo itu.

Ia mendorong Pemkab Situbondo khususnya Komite Olahraga Nasional Indonesia setempat memberikan dukungan penuh terhadap olahraga dirgantara itu, meliputi paralayang dan aeromodelling, sehingga ke depan dua cabang olahraga ini bisa semakin “Berjaya”.

“Peralatan olahraga dirgantara ini harganya cukup mahal, selain peralatan kami juga berharap ada tempat latihan take off dan landing paralayang. Saat ini yang kami gunakan untuk uji coba yaitu di Kecamatan Jatibanteng,” ujar Hadi.

Porprov Jatim VIII tahun 2023 berlangsung di empat kabupaten/kota yakni di Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto, dan Kabupaten Jombang.

Pemerintah Kabupaten Situbondo menerjunkan hanha 94 atlet dari 19 cabang olahraga untuk berlaga pada Porprov Jatim VIII tahun 2023. Pada porprov sebelumnya Situbondo mengirim 200 atlet.

Pada poprov Jatim tahun ini kontingen Situbondo menyabet empat medali perak dan enam medali perunggu, pada delapan cabang olahraga.

Adapun 10 medali yang berhasil diraih, yakni medali perak empat cabor di antaranya catur mix cepat, balap sepeda criterium putra, binaraga men physique, dan paralayang xlc beregu putri.

Sedangkan enam medali perunggu yakni petanque triple men, senam nomor meja, anggar degen beregu putri, petanque double mix, tenes lapangan tunggal putra, dan tenis lapangan ganda putra. (Dee)

Artikel ini telah dibaca 51 kali

Baca Lainnya

Polsek Mampang Prapatan Menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pilgub Bersama Stakeholder

22 November 2024 - 14:03 WIB

Diduga Edarkan Norkoba, Seorang Pria Diringkus Polisi di Binjai

22 November 2024 - 13:29 WIB

Pria Asal Kota Medan Diciduk Satreskoba Polres Binjai Tangkap Tangan Penjual Narkotika, Jenis Sabu

22 November 2024 - 13:26 WIB

Patroli Dunia Maya, Polda Sumut Tangkap Warga Medan Selayang Promosikan Situs Judi Online

22 November 2024 - 13:23 WIB

Pastikan Kesiapan Pemilu, Kapolresta Deli Serdang Tinjau dan Cek Gudang Logistik KPU

21 November 2024 - 20:24 WIB

Plt Bupati Padang Pariaman Evaluasi Rakor TPPS dalam Penyebaran Informasi Penurunan Stunting

21 November 2024 - 20:21 WIB

Trending di Berita