Menu

Mode Gelap

Berita Β· 2 Nov 2023 16:55 WIB

Orang Tak Dikenal Ancam Teror Bom Koja Trade Mall, Jakarta Utara


Kapolsek Koja Kompol Muhammad Syahroni,SH.,M.Si Dan Personil di Lokasi Ancaman Teror Bom Perbesar

Kapolsek Koja Kompol Muhammad Syahroni,SH.,M.Si Dan Personil di Lokasi Ancaman Teror Bom

Jakarta , Publikapost.com Personil Polsek Koja di Pimpin Kapolsek Koja Kompol Muhammad Syahroni,SH.,M.Si Merespon dengan Gerak Cepat Sisir Lokasi ancaman teror Bom di Trade Mall, Wilayah Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara.

Kapolsek Koja Kompol Muhammad Syahroni,SH.,M.Si mengatakan Koja Trade Mall mendapat ancaman teror bom dari seseorang tak dikenal, Kamis (02/11/23) siang.

“Adanya ancaman ini, pengelola langsung menghubungi Polsek Koja,” ucapnya.

Kapolsek Koja mengungkapkan dengan mendapat laporan tersebut jajaran Polres Metro Jakarta Utara langsung merespon cepat dengan melakukan upaya sterilisasi di sekitar mall.

“Personil melakukan pengecekan di beberapa sudut ruangan mall seperti di sekitar lantai pertama dan juga di lantai dua mall hingga seluruh bagian gedung mall,” ungkapnya.

Penyisiran Koja Trade Mall Oleh Personil Polsek Koja dan Polres Metro Jakarta Utara

Kapolsek Koja menerangkan bahwa pihaknya mendapat laporan dari pengelola mall adanya informasi dari pihak atau seseorang yang mengatakan bahwa adanya bom yang berada di sekitar mall dan melapor ke pimpinan.

β€œSetelah kami mendapat laporan dari Manajemen KTM, saya selaku Kapolsek Koja langsung mengirimkan tim ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan sterilisasi awal,” terangnya.

Kapolsek Koja menjelaskan Tim Polsek Koja dan Resmob Polres Metro Jakarta Utara melakukan penelusuran sekaligus menyelidiki pelaku yang memberikan informasi.

“Dari penyisiran awal tidak ada benda atau barang yang di curigai sebagai bom. Kami langsung melakukan gerakan cepat, takutnya pelaku kabur atau menjauh dari lokasi,” jelasnya. (Nfn/Phay)

Artikel ini telah dibaca 69 kali

Baca Lainnya

Meningkatkan Komunikasi Dan Koordinasi, Rw 013 Menteng Dalam Gelar Forum Bulanan

12 Juli 2025 - 22:42 WIB

Dalam Rangka Peringati hari Koperasi Ke-78, Bupati Lepas Gerak Jalan Jantung Sehat

12 Juli 2025 - 21:50 WIB

Bupati JKA Titip Aspirasi Pembangunan Padang Pariaman Atas Kunjungan Komisi VIII DPR RI

11 Juli 2025 - 22:40 WIB

Satu Tersangka Baru Dugaan Korupsi Kredit Fiktif Bank BUMN di Kota Makassar di Amankan Kejati Sulsel

11 Juli 2025 - 20:54 WIB

Kejati Sulsel Menetapkan Dan Menahan 2 Tersangka Dugaan Korupsi Penyaluran Kredit Bank BUMN di Makassar

11 Juli 2025 - 14:35 WIB

Syifa Agisna Maulida, Sumbang Medali Perunggu Untuk Kontingen Jakarta Selatan

11 Juli 2025 - 14:31 WIB

Trending di Berita