Situbondo, Publikapost com – Kecamatan Bungatan melakukan kegiatan pembagian Bantuan Pangan Cadangan Pemerintah (BPC) tahap 2 Tahun 2023 yang bertempat di Aula Balai Desa masing-masing se-kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, Rabu (20/12/2023)
Kegiatan ini melibatkan Kades masing-masing desa, Bhabinkamtibmas masing-masing desa, Babinsa masing-masing Desa, Ketua BPD masing-masing desa, Seluruh perangkat Desa se-kecamatan Bungatan, Pegawai pos 2 orang masing-masing desa.
Adapun penerima Bantuan Pangan Cadangan Pemerintah (BPC) tahap 2 Tahun 2023 diantaranya Desa Pasir Putih sebanyak 391 orang, Desa Sumber tengah sebanyak 451 orang, Desa Selowogo sebanyak 565 orang, Desa Bungatan sebanyak 487 orang, Desa Bletok sebanyak 386 orang, Desa Mlandingan wetan sebanyak 587 orang, Desa Patemon sebanyak 367 orang.
Menurut pantauan di lapangan kegiatan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Pemerintah (BPC) tahap 2 Tahun 2023 berjalan dalam keadaan aman dan tertib.
Dengan adanya Bantuan Pangan Cadangan Pemerintah (BPC) tahap 2 Tahun 2023 diharapkan dapat membantu terpenuhinya kebutuhan pangan bagi masyarakat yang kurang mampu.(Dee)