Menu

Mode Gelap

Berita ยท 23 Mei 2024 22:12 WIB

Bupati Suhatri Bur Tegaskan Walinagari Berperan Aktif Terhadap Keluhan Masyarakat


Arahan dan Sambutan Bupati Suhatri Bur Perbesar

Arahan dan Sambutan Bupati Suhatri Bur

Padang, Publikapost.com – Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur membuka pelatihan peningkatan kapasitas Walinagari Se- Kecamatan IV Koto Aur Malintang, di Hotel Santika Padang, Kamis (23/5/24).

Ia mengharapkan, seluruh Walinagari dapat meningkatkan responsif, terhadap dinamika yang terjadi ditengah-tengah masyarakat, baik responsif terhadap permasalahan sosial, diantaranya masalah kemiskinan, ODGJ, kenakalan remaja, asusila maupun berbagai permasalahan lainnya.

Selain itu, adanya responsif terhadap masalah bencana alam, terkait kondisi sarana dan prasarana umum, seperti jalan, irigasi dan mitigasi bencana lainnya.

“Perlu adanya responsif terhadap permasalahan perekonomian dengan harapan dapat menumbuhkan sektor ekonomi baru ditengah-tengah masyarakat di masing-masing nagari,” terang Suhatri Bur.

Disinggung, kejadian yang menimpa almarhumah Adelia Rahma, Bupati Suhatri Bur berharap, jangan ada kasus yang serupa seperti kejadian yang menimpa Adelia di Kecamatan IV Koto Aur Malintang ini.

“Saya yakin kasus ini terjadi, karena tidak ada respon Walinagari dan Wali Korong terhadap warganya,” ujar Suhatri Bur.

Bupati Suhatri Bur, berpesan agar Walinagari beserta perangkat nagari berperan aktif dan meningkatkan kepedulian serta peka terhadap kejadian yang terjadi di tengah-tengah masyarakat dan cepat tanggap apa yang dialami masyarakat sekitarnya (Fakhri)

Artikel ini telah dibaca 75 kali

Baca Lainnya

Komitmen Paslon Bupati Muda Rio-Ulfiyah Untuk Meningkatkan Kualitas Guru Ngaji di Situbondo

7 September 2024 - 14:05 WIB

Peletakan Batu Pertama RS Tipe C, Rumah Sakit Mitra Sehat Bondowoso

6 September 2024 - 22:07 WIB

Diduga Tidak Objektif Dalam Melakukan Penelitian, Warga Tolak Test Uji Kebisingan Genset Gudang PT MMI Oleh DLH Kota Medan

6 September 2024 - 21:25 WIB

Polres Padang Pariaman Musnahkan 89 Kilo Gram Ganja dan Ratusan Botol Miras

6 September 2024 - 20:07 WIB

Jalan Panjang Mencari Kasus Dugaan Pembunuhan Nahkoda Kapal Poseidon 03

6 September 2024 - 19:23 WIB

Dugaan Ancaman Terhadap Wartawan, Kuasa Hukum Deolipa Yumara: Hukum Tidak Kenal Maaf

6 September 2024 - 13:04 WIB

Trending di Berita