Menu

Mode Gelap

Berita · 3 Jul 2024 15:46 WIB

Aksi Nyata Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan Wujudkan Rumah Impian Lewat Pembangunan RTLH


Aksi Nyata Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan Wujudkan Rumah Impian Lewat Pembangunan RTLH Perbesar

Aksi Nyata Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan Wujudkan Rumah Impian Lewat Pembangunan RTLH

Situbondo,Publikapost.com – Dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan, Serka Kuswanto, melaksanakan kegiatan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di rumah Abdus Salam yang berlokasi di Dusun Karang Nangka, Desa Selowogo, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo. Rabu (03/07/2024).

Program pembangunan RTLH ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi warga yang membutuhkan bantuan. Serka Kuswanto bersama dengan timnya telah bekerja keras untuk memastikan rumah Abdus Salam mendapatkan perbaikan yang layak sehingga dapat dihuni dengan aman dan nyaman.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat sekitar yang turut serta membantu proses pembangunan. Dengan semangat gotong-royong, warga Dusun Karang Nangka bahu-membahu mendukung terlaksananya proyek ini.

“Kami berharap dengan adanya program ini, dapat meringankan beban warga yang kurang mampu dan memberikan mereka tempat tinggal yang lebih layak. TNI akan terus berupaya hadir di tengah masyarakat untuk membantu dan memberikan manfaat nyata.” ungkap Serka Kuswanto, Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan.

Sementara itu menurut Abdus Salam selaku penerima bantuan mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada TNI dan semua pihak yang terlibat.

“Ini adalah berkah bagi kami sekeluarga. Terima kasih kepada TNI khususnya Koramil 0823/15 Bungatan dan semua yang telah membantu. Semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT,” ujarnya dengan haru. (Dee)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

Baca Lainnya

Bangunan Royal Residence Di Ruang Terbuka Hijau Mendapat Tanggapan Serius Dari Pusat Studi Hukum dan Pembaharuan Peradilan Medan

18 April 2025 - 00:55 WIB

Warga Gang Kasih Tuding Lurah Binjai Di Duga Manipulasi Data, Sosialisasi Aset Gagal, Honorer Dinas SDABMBK Kota Medan Tanpa SPT Di Tolak Warga

17 April 2025 - 22:10 WIB

Diduga Tidak Sesuai Anggaran Bagian Dari Kontruksi Bangunan Mengalami Keretakan

17 April 2025 - 01:55 WIB

Bupati Padang Pariaman Fokus Menurunkan Angka Stunting, Mengeliminasi TB Paru, dan Penanganan Penyakit Jantung

17 April 2025 - 00:28 WIB

Pemkab Padang Pariaman Mulai Menerapkan Sistem Full Day School Semua Jenjang Pendidikan

16 April 2025 - 20:37 WIB

Bupati John Kenedy Azis Membuka Secara Resmi Tournament Sepak Bola IPPKO CUP ke IX Tahun 2025

16 April 2025 - 17:43 WIB

Trending di Berita