Situbondo, Publikapost.com – Kabupaten Situbondo Provinsi Jawa Timur salah satu wilayah yang banyak memiliki tempat objek wisata yang mempesona dan menarik yang cocok buat liburan bersama keluarga. Salah satu objek wisata tersebut adalah Beach Forest.
Objek wisata Beach Forest Wisata yang terletak di Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur berjarak tempuh sekitar 30 menit apabila dari Situbondo Kota. Bisa menggunakan kendaraan motor atau mobil.
Beach Forest merupakan salah satu destinasi wisata di Kabupaten Situbondo yang menyediakan sejumlah fasilitas untuk anda istirahat maupun liburan.
Menurut Sulaiman, pengelola wisata Beach Forest mengatakan wisatawan dapat berburu sunset dan sunrise di wilayah wisata Beach Forest.
“Menatap lautan lepas dengan langit senja menjadi momen yang ditunggu wisatawan. Ditemani semilir angin dan ombak, wisatawan dapat menikmati romantisme senja sambil minum kelapa muda.” ungkapnya kepada jurnalis publikapost.com, Rabu (11/07/2923)
Selain menikmati panorama keindahan yang berada di Beach Forest, wisatawan juga dapat menikmati pemandangan dan kuliner di sekitar.
“Wisatawan juga dapat menikmati kuliner khas situbondo yang tersedia di sekitar wisata Beach Forest seperti Ikan Bakar, Bakso, Rujak Manis, Es Degan dan lainnya, dan ini juga sebagai bentuk menambah penghasilan bagi UMKM di sekitar Wisata Beach Forest” bebernya.
Adapun untuk biaya masuk atau tiket hanya 7.000 rupiah sudah mendapatkan asuransi jiwa. Dan untuk berburu spot foto, area gazebo sekitar pantai merupakan spot favorit bagi wisatawan untuk berfoto di kawasan wisata Beach Forest.
Selain itu juga wisatawan bisa menyewa jasa perahu, dengan nominal 50.000 rupiah dengan kapasitas 6 orang, masing-masing sudah mendapatkan life jacket untuk keselamatan dan juga menikmati keindahan pemandangan yang begitu menakjubkan dari tengah laut.
“Matahari tenggelam menjadi latar primadona bagi para wisatawan untuk mengabadikan momen liburan. Untuk matahari terbit di sebelah timur dengan view lautan lepas juga menjadi latar khas yang diincar wisatawan.”tutupnya.(Dedi)