Situbondo,Publikapost.com – Dandim 0823/Situbondo, Letkol Inf Alexander AB menghadiri Pelepasan Logistik Pemilu Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Situbondo. Sabtu, (10/02/2024)
Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Situbondo, Marwoto, dan dihadiri Forkopimda Situbondo dan tamu undangan lainnya.
Ketua KPU Kabupaten Situbondo, Marwoto menyampaikan rencana pelepasan logistik, terdiri dari dua gelombang. Gelombang pertama dimulai pukul 08.00 WIB hingga 09.00 WIB, sedangkan gelombang kedua dijadwalkan mulai pukul 10.00 WIB. Pelepasan ini melibatkan 26 armada truck dengan total 4.340 kotak suara yang akan didistribusikan ke 17 Kecamatan di Kabupaten Situbondo.
Pelepasan logistik dilakukan oleh Ketua KPU Kabupaten Situbondo, dan Ketua Bawaslu Kabupaten Situbondo serta Forkopimda Situbondo. Proses pelepasan ini melibatkan logistik Pemilu tahun 2024, termasuk surat suara, alat bantu turna netra, tinta, segel, dan berbagai perlengkapan lainnya.
Pendistribusian logistik ini menjadi bukti kesiapan KPU Kabupaten Situbondo sebagai penyelenggara Pemilu 2024 di daerah. Adapun untuk wilayah Kecamatan Panji, pendistribusian logistik direncanakan pada hari Senin, 12 Februari 2024, pukul 08.00 WIB. Pihak KPU berharap agar Pemilu serentak ini dapat berlangsung sukses dan dapat diikuti dengan penuh semangat oleh masyarakat Kabupaten Situbondo.(Dee)