Menu

Mode Gelap

Berita Β· 7 Okt 2024 18:28 WIB

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Padang Pariaman Menyerahkan Hadiah Bagi Siswa-Siswi SD Lomba O2SN dan FLS2N


Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Padang Pariaman Menyerahkan Hadiah Bagi Siswa-Siswi SD Lomba O2SN dan FLS2N Perbesar

 

Padang Pariaman, Publikapost.com Penyerahan hadiah bagi pemenang siswa-siswi SD se- Kabupaten Padang Pariaman, dalam perlombaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FL2N) yang digelar di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Padang Pariaman, pada Senin (7/10/2024).

Hal tersebut, disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Padang Pariaman, Drs H Anwar, Msi diruangannya mengatakan, tujuan diadakan perlombaan ini adalah untuk memotivasi siswa-siswi semangat dalam belajar.

Anwar menambahkan, untuk memotivasi siswa-siswi tersebut, tidak hanya dibidang seni dan olahraga saja, tetapi bidang pendidikan, cerdas cermat, gerakan seribu penghafal Al-Qur’an, agar siswa beribadah setiap hari dan bersedekah setiap hari, sehingga akhlaknya akan lebih baik dan berdampak baik bagi dunia pendidikan.

“Kuncinya untuk diadakan perlombaan ini adalah pembentukan karakter anak, terutama basisnya siswa-siswi SD, agar menjadi disiplin, taat dan patuh kepada orangtua, tidak membuang sampah sembarangan, tidak melakukan bully sesama temannya, sehingga dapat terbentuknya akhlak anak yang baik,” ujarnya.

Lanjut Anwar, jumlah peserta dan didampingi guru olahraga lebih kurang 150 orang dan diberikan beasiswa kepada pemenang dalam perlombaan tersebut dalam bentuk tabanas yang langsung diterima siswa yang bersangkutan.

Sementara itu Kabid TK/SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Padang Pariaman, Zulkifli menuturkan, memberikan reward kepada siswa-siswi SD berprestasi, baik dari tingkat Kabupaten maupun berprestasi ditingkat Provinsi Sumatera Barat.

Ia menjelaskan, hadiah yang diberikan untuk juara 1 sebesar Rp.1.000.000, juara 2 sebesar Rp. 750.000 dan juara 3 Rp.500.000.

Dalam perlombaan O2SN yang diperebutkan untuk cabang lomba karate, Bulu Tangkis, dan pencak Silat. Sementara dalam kegiatan FLS2N cabang lomba yang diperebutkan adalah cabang Kriya, Gambar Bercerita, Menyanyi Solo, Pantomim dan Seni Tari.

(Fakhri)

Artikel ini telah dibaca 17 kali

Baca Lainnya

Dugaan Korupsi Gratifikasi Pengelolaan Dana PEN 2021-2024, KPK Siapkan Bukti dan Jawaban Di Sidang Praperadilan Bupati Situbondo

18 Oktober 2024 - 01:55 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Melantik dan Mengukuhkan Pengurus Pokdarkamtibmas

17 Oktober 2024 - 23:42 WIB

Belasan Wartawan Gruduk Kantor Bupati Deliserdang Minta Pj Bupati Beri Sangsi Berat Kepada InspekturΒ 

17 Oktober 2024 - 22:58 WIB

Hari Ketiga Operasi Zebra Toba, Polda Sumut Perkuat Pencegahan Untuk Keselamatan Berlalulintas

17 Oktober 2024 - 22:54 WIB

Ajang Pramuka Tingkat Dunia, Saka Wirakartika Club Station Kwarda Jatim, Siap Tunjukkan Keterampilan Komunikasi Radio

17 Oktober 2024 - 17:12 WIB

Polda Sumut Lakukan Pengamanan Ketat Kegiatan Kampanye Blusukan Paslon Gubsu di Kota Tanjung Balai

17 Oktober 2024 - 16:50 WIB

Trending di Berita