Menu

Mode Gelap

Berita Β· 15 Jan 2024 09:42 WIB

DPC PKS Tebet Gelar Flashmob Di Pasar Bukit Duri Puteran


Caleg DPR RI Hidayat Nur Wahid menyapa pedagang Perbesar

Caleg DPR RI Hidayat Nur Wahid menyapa pedagang

Jakarta , publikapost.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) serentak menggelar flash mob di seluruh wilayah Indonesia, salah satunya di Kelurahan Bukit Duri,Kecamatan Tebet,jakarta selatan.

Kader, simpatisan serta pengurus DPC PKS Tebet,Jakarta Selatan menyedot perhatian masyarakat di Pasar Bukit Duri Puteran,Minggu, (14/01/2024).

Para kader, simpatisan dan pengurus DPC PKS Tebet tidak hanya menyapa tapi juga mengenalkan program ke masyarakat.Mereka menyapa di pinggir jalan depan Pasar Bukit Duri Puteran.

Menariknya,kader dan simpatisan PKS mengenakan jubah bergambarkan nomor urut 8, program serta kemenangan calon Presiden dan Wakil Presiden, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN). Saat bersamaan,mereka juga membagikan striker dan kalender, Kegiatan itu semakin heboh saat melakukan gerakan flashmob yang menarik perhatian pengguna jalan.

Hadir pula dilokasi flashmob Dedi Supriadi calon legislatif PKS DPRD DKI Jakarta Dapil 8 jakarta selatan serta Dr.H.M.Hidayat Nur Wahid M.A calon legislatif DPR RI Dapil DKI jakarta 2.

Kehadiran Calon legislatif ini,disambut hangat pedagang yang berada di Pasar Bukit Duri Puteran.

Hidayat Nur wahid pun mengunjungi kios dagang mereka dan berbelanja.

Para pedagang merasa senang kedatangan Caleg DPR RI yang dapat meluangkan waktu untuk mendengar keluh kesah para pedagang.

Kedatangan Calon legialatif itu ditanggapi begitu antusias oleh pedagang, pembeli maupun masyarakat yang tengah berkunjung ke pasar tersebut. Terlihat dari banyaknya pedagang dan pengunjung pasar yang meminta berfoto dengan Hidayat Nur Wahid.

“Semoga dengan kedatangan para caleg dipasar bukit duri puteran,harga-harga kebutuhan pokok bisa terkontrol dan stabil,serta bisa suarakan harapan dan aspirasi kami”ujar salah satu pedagang.

(Adam/S)

Artikel ini telah dibaca 39 kali

Baca Lainnya

Debat Pertama Calon Bupati Situbondo Tarung Gagasan untuk Majukan UMKM

11 Oktober 2024 - 10:52 WIB

Ribuan Warga Hadiri Bakti Sosial dan Kesehatan Polda Sumut Digelar di KabanjaheΒ 

11 Oktober 2024 - 10:40 WIB

Sekda Mengingatkan Masyarakat Harus Menjaga Semangat Persatuan dan Hindari Perpecahan Jelang PilkadaΒ 

11 Oktober 2024 - 10:37 WIB

Kapolsek Tebet Tinjau Sekolah MA As-Syafi’iyah 01, Serta Sambangi Murid yang Dirawat di RS Budhi Asih Terkait Insiden Perkelahian

10 Oktober 2024 - 19:43 WIB

Kapolresta Deli Serdang Pimpin Upacara Pelepasan Purna Bhakti Personel Polresta Deli Serdang

10 Oktober 2024 - 18:15 WIB

Kejati Sulsel Tetapkan 2 Orang Tersangka Atas Dugaan Korupsi Proyek Pembangunan Perpipaan Air Limbah

10 Oktober 2024 - 17:57 WIB

Trending di Berita