Menu

Mode Gelap

Berita Β· 31 Okt 2024 17:36 WIB

Kecelakaan Maut Rombongan Wartawan TV ONE di Tol Pemalang – Batang


Lokasi Kecelakaan Maut Rombongan Wartawan TV One Perbesar

Lokasi Kecelakaan Maut Rombongan Wartawan TV One

Jawa Tengah, Publikapost.com Kecelakaan yang menimpa mobil rombongan wartawan stasiun televisi swasta ringsek di bagian kiri dan belakang lantaran diduga beradu dengan truk.

Kecelakaan lalu lintas dialami wartawan TVOne di ruas tol Pemalang-Batang Km 315, Jawa Tengah, pada Kamis (31/10/24) sekitar Pukul 06.45 WIB.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Artanto membenarkan atas insiden kecelakaan tersebut. Dikatakannya, tiga orang terkonfirmasi meninggal dunia, sementara dua orang lainnya yang mengalami luka-luka.

“Betul ada tiga (meninggal),” ucapnya.

Kombes Pol Artanto mengungkapkan data korban meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan maut antara Mobil TV One dengan mobil box pengantar paket. Tiga orang meninggal dunia dalam kasus ini. Sedangkan dua lainnya selamat dan menjalani perawatan di rumah sakit.

β€œPertama atas nama Sunardi selaku pengemudi Xenia milik TV One, meninggal di lokasi dalam kondisi mengalami luka cidera kepala berat. Kemudian, atas nama Marwan yang merupakan penumpang Xenia baris kedua belakang kemudi mengalami luka gejas dada dan cidera abdomen lecet dagu,” ungkapnya.

Kombes Pol Artanto menerangkan korban meninggal terakhir atas nama Alwan Syahmidi yang duduk di baris ketiga mobil Xenia milik TV One, meninggal dunia di lokasi dengan kondisi mengalami luka fraktur telapak kaki kanan dan gejas dada cidera abdomen.

“Untuk data korban luka atas nama Felicia Amelinda Dewi Priatna (24) yang mengalami luka cidera kepala ringan dan sobek di bagian kepala belakang. Korban selamat kedua adalah Gege, laki-laki yang mengalami cidera kepala ringan, gejas dada, dan lecet di wajah,” terangnya.

Kombes Pol Artanto menjelaskan truk boks milik Rosalia berusaha menghindari mobil yang oleng sebelum akhirnya menabrak mobil bernomor polisi B-1048-DKG.

“Untuk sementara, kronologis singkatnya truk box tersebut awalnya berusaha menghindari kendaraan yang oleng di depannya, karena dia berusaha menghindari,” jelasnya.

Kombes Pol Artanto melanjutkan Saat menghindari kendaraan oleng tersebut, jelas Artanto, truk tidak terkendali dan langsung menabrak kendaraan TvOne yang tengah parkir di bahu jalan.

“Akhirnya dia menabrak kendaraan kru TvOne yang sedang parkir di bahu jalan,” lanjutnya.

Kombes Pok Artanto mengungkapkan atas insiden itu, para korban segera dievakuasi ke RS Islam Al Ikhlas Pemalang. Sementara pihak kepolisian menerjunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA) Polda Jateng untuk melakukan olah TKP.

“Saat ini sudah dilakukan olah TKP dengan Tim TAA juga dari Polda Jateng. Kendaraan sudah di evakuasi ke Exit Tol Bojong (Pekalongan). Adapun sopir truk boks sudah diamankan dan masih menjalani pemeriksaan,” ungkapnya.

Artikel ini telah dibaca 55 kali

Baca Lainnya

Diduga Melakukan Pembiaran Perjudian Dan Di Back-up Oknum Wartawan Insial HN, Kapolres Belawan Bungkam Ketika Dikonfirmasi Adanya Perjudian Di Jalan M.Basyir

16 Februari 2025 - 20:22 WIB

Satlantas Polresta Deli Serdang, Melaksanakan Operasi Keselamatan Toba 2025 Dengan HurmanisΒ 

16 Februari 2025 - 19:04 WIB

Uji dan Evaluasi Tingkat, Ratusan Siswa Antero Taekwondo Club ikuti UKT

16 Februari 2025 - 11:28 WIB

Guna Harkamtibmas, Kasipem dan Pengurus Rw 013 Serta LMK Rw 013 Menteng Dalam Gelar Patroli Jaga Kampung

16 Februari 2025 - 02:18 WIB

Menteri Keuangan Tegaskan Tidak Ada PHK Honorer di Seluruh Kementerian dan Lembaga

15 Februari 2025 - 16:49 WIB

Lokasi Jalan Gelap dan Sepi, Pengendara Mobil Tewas di Tusuk Kawanan Begal dan Bawa Kabur Mobil Korban

15 Februari 2025 - 00:08 WIB

Trending di Berita