Menu

Mode Gelap

Berita · 15 Nov 2024 11:31 WIB

Kodim 0823/Situbondo Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik II, Uji Ketangguhan dan Kesiapan Fisik Prajurit


Kodim 0823/Situbondo Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik II, Uji Ketangguhan dan Kesiapan Fisik Prajurit Perbesar

Kodim 0823/Situbondo Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik II, Uji Ketangguhan dan Kesiapan Fisik Prajurit

 

Situbondo, Publikapost.com — Guna memastikan kebugaran dan kesiapan fisik para prajurit, Kodim 0823/Situbondo mengadakan Tes Kesegaran Jasmani Periodik II yang berlangsung di Stadion Muhammad Saleh. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Kodim 0823/Situbondo dan PNS sebagai bagian dari upaya meningkatkan kemampuan fisik dan mental para prajurit. Jum’at (15/11/2024)

Dalam sambutannya, Kasdim 0823/Situbondo, Mayor Kav Aan Jauhari, menekankan pentingnya menjaga kebugaran tubuh agar setiap prajurit selalu siap menjalankan tugas. “Kebugaran fisik tidak hanya penting untuk mendukung tugas sehari-hari, tetapi juga menjadi cerminan kedisiplinan dan mental tangguh seorang prajurit,” ujar Mayor Aan.

Lebih lanjut, Mayor Kav Aan Jauhari menyampaikan harapannya agar kegiatan ini memotivasi seluruh prajurit Kodim 0823/Situbondo untuk lebih disiplin dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, serta menerapkan pola hidup sehat.

Tes kesamaptaan ini mencakup berbagai kegiatan fisik, seperti lari, pull-up, sit-up, push-up, shuttle run, dan renang ketangkasan sejauh 50 meter. Rangkaian tes ini dirancang untuk mengukur kekuatan, daya tahan, kelincahan, serta ketangguhan fisik setiap prajurit.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Kodim/0823 Situbondo, yang bertujuan memastikan bahwa seluruh prajurit tetap bugar dan siap menghadapi tantangan dalam tugas kedinasan. Dengan latihan dan tes kesamaptaan yang terukur, diharapkan setiap prajurit dapat terus meningkatkan kemampuan fisiknya secara berkelanjutan. (Dee)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

Baca Lainnya

Ruang Dumas Gedung Kementerian ATR BPN Dilahap Jago Merah

9 Februari 2025 - 01:46 WIB

Maknyos Rumah Makan Sego Tempong Negoro Buka Cabang di Cililitan

8 Februari 2025 - 15:24 WIB

Sejarah dan Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025

8 Februari 2025 - 15:19 WIB

Polresta Deli Serdang Bina Hubungan Kedekatan Dengan Warga Masyarakat Lewat Gelar Jumat Curhat, Bahas Keamanan dan Ketertiban

8 Februari 2025 - 01:48 WIB

Perayaan Ibadah di Gereja Oikumene Lapas Kelas IIA Binjai Berlangsung Khimat dan Berkesan 

8 Februari 2025 - 01:46 WIB

Diskoperindag Situbondo Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

8 Februari 2025 - 00:00 WIB

Trending di Berita