Menu

Mode Gelap

Berita Β· 31 Okt 2024 01:04 WIB

KUPT SMPN 15 Medan, Salurkan Bantuan Sosial BSM Kepada 337 Orang Siswa/Siswi SMPN 15 MedanΒ 


KUPT SMPN 15 Medan, Salurkan Bantuan Sosial BSM Kepada 337 Orang Siswa/Siswi SMPN 15 MedanΒ  Perbesar

 

Medan, publikapost.com Kepala Unit Pelayanan Teknis (KUPT) SMPN 15 Medan, Pandapotan Siregar, S.Pd., menyalurkan Bantuan Siswa Miskin Tahun 2024.

Sebanyak 337 Orang Siswa/Siswi SMP Negeri 15 Medan menerima Bantuan Sosial BSM/Beasiswa Jenjang SMP Tahun 2024, sebesar Rp. 750.000, untuk setiap Siswa/Siswi, yang dibagi dalam Tiga Gelombang selama Dua Hari, Selasa (29/10/2024) dan Rabu (30/10/2024).

Hari Selasa dibagi, sebanyak Dua Gelombang, dan Hari Rabu dibagi, sebanyak Satu Gelombang.

KUPT SMPN 15 Medan, Pandapotan Siregar, S.Pd., mengatakan, “Bantuan kepada Siswa/Siswi ini diperuntukkan untuk keperluan pembelian buku dan alat tulis sekolah, pembelian pakaian, perlengkapan sekolah seperti sepatu, tas dan lain sebagainya.

Bantuan dana transportasi siswa dari rumah ke sekolah, uang saku siswa/siswi, serta kegiatan ekstrakurikuler Siswa/Siswi baik di dalam dan di luar Sekolah,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan Pandapotan Siregar, “BSM yang diberikan, sebesar Rp. 750.000 kepada setiap Siswa/Siswi. BSM ini diberikan Pemerintah Kota (Pemko) Medan, Cq Dinas Pendidikan, guna meringankan beban Orangtua Siswa/Siswi menyekolahkan anak-anaknya,” terangnya.

Dengan Bantuan Sosial yang disalurkan ini, para Orangtua Siswa/Siswi dan Pihak Sekolah mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Medan, Cq Dinas Pendidikan Kota Medan.

β€œBantuan ini sangat bermanfaat dan sangat membantu para Orangtua Siswa/Siswi, dapat meringankan beban menyekolahkan anaknya. Harapannya, semoga bantuan ini berkelanjutan setiap tahunnya,” imbuhnya.

(William)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Operasi Keselamatan Toba 2025 Dimulai, Kapolres Pematangsiantar Pimpin Apel Gelar Pasukan

10 Februari 2025 - 18:55 WIB

Kapolda Sumut Tinjau Area Lahan Pertanian Program Ketahanan Pangan Nasional Yang Dikelola Brimob Polda Sumut

10 Februari 2025 - 18:53 WIB

Tingkatkan Sinergitas, Kepala Lapas Binjai Terima Kunjungan Kepala BNN Kota Binjai

10 Februari 2025 - 18:50 WIB

Kapolres Pematangsiantar Pimpin Sertijab Wakapolres, Lima Kasat dan Dua Kapolsek

10 Februari 2025 - 17:18 WIB

Lakukan Inspeksi Dapur, Kepala Lapas Kelas IIA Binjai Tegaskan Pentingnya Kebersihan dan Kualitas Makanan WBP

10 Februari 2025 - 17:15 WIB

Kapolda Sumut Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi β€œKeselamatan Toba 2025”

10 Februari 2025 - 17:12 WIB

Trending di Berita