Menu

Mode Gelap

Berita ยท 26 Mar 2024 22:01 WIB

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H Pemkab Padang Pariaman Gelar Sidak ke Sejumlah Pasar


Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H Pemkab Padang Pariaman Gelar Sidak ke Sejumlah Pasar Perbesar

 

Padang Pariaman , Publikapost.com – Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman melalui Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setdakab melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pasar nagari di wilayah Kabupaten Padang Pariaman.

Sidak ini dilakukan, dalam rangka pengecekan ketersediaan stock bahan pokok, serta memantau harga kebutuhan pokok di bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, pada Selasa (26/03/2024).

Tim yang dipimpin, langsung oleh Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Setdakab Padang Pariaman Mulyadi mengatakan, sidak ini merupakan langkah Pemkab Padang Pariaman untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dan stabilitas harga di pasaran.

“Alhamdulillah, dari hasil sidak yang dilakukan di Pasar Lubuk Alung pada hari ini, stok bahan pokok masih terpantau aman,” ujarnya.

Ia menambahkan, harga cabe yang sebelumya mengalami kenaikan berada diharga Rp.100.000 kini sudah di harga Rp. 40.000 sampai Rp.50.000 per Kilogramnya.

Mulyadi menegaskan, Pemkab Padang Pariaman akan terus melakukan monitoring dan pengawasan terhadap harga bahan pokok di pasaran.

“Kami akan terus berkoordinasi, dengan distributor dan pedagang untuk memastikan harga bahan pokok stabil dan terjangkau bagi masyarakat, dimana sebelumnya kita juga telah melakukan gerakan pasar Murah di Pasar Pakandangan, ” katanya.

Dalam sidak tersebut, tim Perekonomian dan SDA Padang Pariaman turut didampingi oleh Dinas Perdagangan Tenaga Kerja Koperasi dan UKM Padang Pariaman, Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Padang Pariaman, Camat Lubuk Alung Dion Franata, dan Ketua KAN Alwis Indra Dt Rajo Nan Sati.

Kegiatan tersebut, berlangsung selama tiga hari, yang dimulai dari pasar Lubuk Alung, di hari kedua di pasar VII Koto Sungai Sarik, dan terakhir di pasar Sungai Limau.

(Fakhri)

Artikel ini telah dibaca 35 kali

Baca Lainnya

Komitmen Paslon Bupati Muda Rio-Ulfiyah Untuk Meningkatkan Kualitas Guru Ngaji di Situbondo

7 September 2024 - 14:05 WIB

Peletakan Batu Pertama RS Tipe C, Rumah Sakit Mitra Sehat Bondowoso

6 September 2024 - 22:07 WIB

Diduga Tidak Objektif Dalam Melakukan Penelitian, Warga Tolak Test Uji Kebisingan Genset Gudang PT MMI Oleh DLH Kota Medan

6 September 2024 - 21:25 WIB

Polres Padang Pariaman Musnahkan 89 Kilo Gram Ganja dan Ratusan Botol Miras

6 September 2024 - 20:07 WIB

Jalan Panjang Mencari Kasus Dugaan Pembunuhan Nahkoda Kapal Poseidon 03

6 September 2024 - 19:23 WIB

Dugaan Ancaman Terhadap Wartawan, Kuasa Hukum Deolipa Yumara: Hukum Tidak Kenal Maaf

6 September 2024 - 13:04 WIB

Trending di Berita