Jakarta, Publikapost.com – Jajaran pengurus pusat (PP) Organisasi MIO INDONESIA (Media Independen Online) bersama Perempuan Indonesia Maju (PIM), dan perwakilan Persatuan Wartawan Online Independen Nusantara(PWOIN) menggelar Halal Bihalal (Halbil) pasca Idul Fitri 1445 H/2024 M. Pertemuan yang berlangsung secara santai dan khidmat, dilanjutkan dengan Rapat konsolidasi jajaran Pengurus Pusat MIO Indonesia yang dilaksanakan di Gedung Sekertariat PIM, Jl Percetakan Negara, Jakarta Pusat, Jumat (3/4/24).
Dalam sambutannya, Dewan Pembina MIO yang juga sebagai Ketua Organisasi Perempuan Indonesia Maju (PIM), Lana T Koentjoro menyambut baik kehadiran para jajaran pengurus pusat MIO dan perwakilan PWOIN. Lana berharap, dengan pesatnya perkembangan era digitalisasi saat ini, kiranya, ikhtiar sinergi dan kolaborasi antar organisasi maupun sesama insan pers dapat membawa peran dan keberadaan PERS makin turut berkembang.
“Sebagai Pembina MIO INDONESIA, kami akan terus mensupport keberlangsungan dan setiap kegiatan dari MIO INDONESIA. Termasuk dapat menggunakan lokasi ini (sekertariat PIM dengan nuansa studio) untuk kebutuhan berbagai kegiatan-kegiatan MIO,” ungkap Lana T Koentjoro.
Melanjut acara pertemuan dengan gelaran rapat Konsolidasi yang dipimpin langsung oleh Ketum AYS Prayogie, langsung fokus membahas perhelatan Rakernas MIO INDONESIA yang akan dilangsungkan di Tavia Heritage Hotel (Eks Hotel Grand Cempaka) pada 24 Mei 2024 mendatang. Menariknya, dari hasil diskusi yang berjalan secara kebersamaan (demokratis), dimana dengan mengedepankan suara mayoritas menjadi sebuah keputusan, telah terjadi wacana akbar untuk menggelar acara secara bersama dengan organisasi kewartawanan (PWOIN-Persatuan Wartawan Online Independen Nusantara).
Disepakatinya wacana gelaran acara secara bersama antara Organisasi Perusahaan Media dengan Organisasi Profesi tersebut, selain dimaksudkan untuk membangun sinergi dan kolaborasi, penggabungan dua Organisasi besar tersebut agar makin memeriahkan gelaran acara yang diketahui memiliki rencana di waktu yang hampir bersamaan, yaitu pada Tanggal 24 Mei 2024 mendatang di Grand Cempaka Hotel, Jl Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
“Prihal ada rencana rapat organisasi yang waktunya hampir bersamaan antara MIO INDONESIA dengan PWOIN, maka dari diskusi dan konsolidasi yang telah disepakati oleh setiap pengurus yang hadir, bahwasanya MIO INDONESIA siap menggelar RAKERNAS dan PWOIN melaksanakan Kongres di waktu dan tempat yang telah disepakati, yaitu 24 Mei 2024 bertempat di Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat,” ujar Ketum MIO Indonesia.
Ketum mengajak seluruh pengurus, baik pusat dan daerah, serta seluruh para anggota dari MIO INDONESIA dapat mendukung gelaran Rakernas yang juga direncanakan akan turut mengundang Kominfo dan Pj Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono, dan tamu penting lainnya.
“Tim panitia Rakernas akan segera dibentuk. Dan diharapkan seluruh para member MIO INDONESIA dimanapun dapat turut memberikan support dan doa nya agar penyelenggaraan Rakernas dapat berjalan dengan semestinya. Terlebih, akan ada tamu istimewa yang juga direncanakan hadir dalam Rakernas nanti,” sambungnya.
Ditambahkan oleh Sekjend, Frans X Watu, gelaran Rakernas MIO INDONESIA nantinya akan lebih memfokuskan pada pembahasan program, langkah, serta rekstrukturisasi kepengurusan di tingkat PP (Pusat). Frans juga kembali menegaskan, rencana MIO INDOENSIA untuk bisa menjadi member/konstituen dari DEWAN PERS tetap menjadi program dan target utama dari MIO INDONESIA.
“Rakernas kita gelar untuk penguatan program, penataan langkah nyata MIO INDONESIA dan pastinya akan kita jadikan sebagai bahan evaluasi seperti rekstrukturisasi kepengurusan pusat. Kembali kami tegaskan, dan kami pastikan kepada seluruh pengurus pusat dan daerah, bahwasanya MIO INDONESIA hingga kini tetap konsisten mengejar target untuk menjadikan Organisasi MIO INDONESIA ini bisa menjadi konstituen dari DP (Dewan PERS),” tegas Sekjend.
Turut hadir dalam acara diantaranya, Ketua Umum AYS. Prayogie, Dewan Pakar, M Taufik, Dewan Pembina Anto Suroto, Dewan Penasehat Lana T Koentjoro, perwakilan PWOIN, Marlon Brando dan Helmi Ramdhoni, Sekjend Frans X Watu, Bendahara Umum, Ani Maya, serta jajaran Pengurus Pusat MIO INDONESIA. (Nfn/RDI/Humas)