Menu

Mode Gelap

Berita · 8 Agu 2023 14:38 WIB

Pembuatan SIM C di Situbondo Kini Bisa Lebih Mudah dengan Sirkuit S


 Pembuatan SIM C di Situbondo Kini Bisa Lebih Mudah dengan Sirkuit S Perbesar

Situbondo, Publikapost.com – Surat Izin Pengemudi ( SIM) sepeda motor kini bisa di dapat dengan lebih mudah, dengan uji coba praktik untuk roda (R) 2 yang sudah dirubah, tidak ada lagi uji lintas zig-zag dan angka 8.

Sebagai gantinya Polres Situbondo sudah menerapkan praktik pembuatan SIM C dengan lintas berupa huruf S mulai Jum’at, 4 Agustus 2023.

Sirkuit ini terpantau sama dengan desain yang dibagikan oleh Korlantas Polri. Selain perubahan bentuk lintasan, lebar sirkuit ujian praktik juga diperlebar dari 1,5 kali lebar kendaraan menjadi 2,5 kali lebar kendaraan. Materi baru ini akan mengaokomodasi empat materi ujian praktik.

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kasat Lantas AKP Suwarno, mengatakan saat ini Satpas Polres Situbondo menggunakan lintasan baru ujian praktik SIM C berbentuk huruf S. Perubahan tersebut pun langsung mendapatkan respons positif dari masyarakat atau pemohon SIM yang jumlahnya makin membludak.

“ Mulai hari ini, Satpas Polres Situbondo sudah melakukan penyesuaian ujian praktik SIM yang awalnya membentuk lintasan angka 8 dan zig-zag, diganti menjadi lintasan berbentuk huruf S ” terangnya, Senin (7/8/2023)

AKP Suwarno juga menjelaskan, bahwa meningkatkannya pemohon SIM Baru hingga mencapai 50 Persen di hari ini. Dan di pastikan pemohon SIM akan lebih membludak kembali.

“Tidak ada yang berubah sebenarnya, hanya saja mungkin para pemohon melihat ini lebih mudah. Yang tadinya dalam sehari hanya lolos kurang lebih 15 orang, hari ini bisa lebih dari itu. Tentu kita juga bantu masyarakat untuk mengenalkan sikrkut tes praktik SIM yang baru dengan memberi latihan pada sore hari “ ungkapnya.

Sementara itu, salah satu pemohon SIM, Fatimah mengatakan, dirinya sangat senang dengan adanya lintasan baru berbentuk S ini. Lantaran pihaknya sudah empat kali uji SIM dengan metode 8 dan zigzag gagal.

“Akhirnya setelah mencoba dan empat kali gagal di lintasan lama. Lalu mendengar kabar bahwa ada lintasan baru saya coba dan ternyata ini lebih mudah. Awalnya ragu tapi setelah di ajari oleh anggota satpas disini jadi saya bisa,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 88 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Perkuat Sinergitas Antar Lembaga, Kapolres Situbondo Silaturahmi dengan Ketua Pengadilan Negeri

26 Juli 2024 - 15:26 WIB

Kapolres Situbondo Silaturahmi dengan Kajari, Perkuat Sinergitas untuk Melayani Masyarakat

26 Juli 2024 - 15:21 WIB

Kapolres Situbondo Silaturahmi ke Ponpes Walisongo, Mohon Doa dan Siap Bersinergi dengan Ulama

26 Juli 2024 - 15:16 WIB

Awali Tugas, Kapolres Situbondo Silaturahmi ke Ponpes Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo

26 Juli 2024 - 15:10 WIB

Respon Cepat Polisi Amankan ODGJ yang Meresahkan Warga

26 Juli 2024 - 15:02 WIB

Satpolairud Polres Situbondo Kawal Ritual Petik Laut Desa Sumberanyar Banyuputih

26 Juli 2024 - 14:56 WIB

Trending di Berita