Menu

Mode Gelap

Berita · 27 Des 2023 09:07 WIB

Personil Kodim 0823/Situbondo Amankan Kunjungan Kerja Presiden RI Di Banyuwangi


 Personil Kodim 0823/Situbondo Amankan Kunjungan Kerja Presiden RI Di Banyuwangi Perbesar

Personil Kodim 0823/Situbondo Amankan Kunjungan Kerja Presiden RI Di Banyuwangi

Situbondo, Publikapost.com – Sebanyak 100 personil Kodim 0823/Situbondo melaksanakan Pengamanan Presiden RI Joko Widodo, Pengamanan VVIP ini menjadi fokus utama dalam upaya memastikan keamanan dan kelancaran kunjungan kerja di wilayah Kabupaten Banyuwangi. Rabu (27/12/2023)

Pasi ops Kodim 0823/Situbondo Kapten Inf Agus Subagyo mengatakan, untuk membantu Kodim 0825/Banyuwangi, pihaknya mengerahkan pasukannya sejumlah 100 personel. “Apel gelar pasukan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dan perlengkapan sekaligus memantapkan koordinasi terkait tugas dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas pengamanan RI 1 beserta rombongan yang akan melaksanakan kunjungan kerja di Kota Banyuwangi,” kata Kapten Inf Agus Subagyo kepada media ini.

Harapannya, sambung Pasi Ops para prajurit TNI maupun Polri dan personel instansi terkait dalam pengamanan ini dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik dan profesional, sehingga tercipta kondisi stabilitas pengamanan yang terukur dan bisa memberikan rasa aman kepada RI 1

Pasi Ops menegaskan bahwa, tugas pengamanan kunjungan RI 1 ke Banyuwangi merupakan suatu kehormatan bagi Kodim 0823/Situbondo yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. “Bisa membantu pengamanan Presiden RI merupakan salah satu kebanggan bagi kami,” tuturnya.

Untuk itu, dirinya meminta kepada personilnya tidak boleh lengah dalam pengamanan. Personel harus paham tugas dan tanggung jawab perorangan. Jika semua personel sudah paham maka saat melaksanakan tugas nantinya tidak akan terjadi hal–hal yang tidak diinginkan.

“Oleh sebab itu dengan adanya apel gelar pasukan ini diharapkan antar komponen bisa saling koordinasi secara baik dan terpadu sesama unsur Satgas Pam VVIP, agar tercipta sinergitas yang solid dalam mengawal dan mengamankan kunjungan kerja Presiden RI beserta rombongan. Sehingga semua kegiatan dapat berlangsung dengan baik, sukses, aman dan lancar,” pungkas Kapten Inf Agus Subagyo

Dalam tugas Pengamanan (PAM) tersebut, Kodim 0823 Situbondo mengerahkan personil untuk menjaga kawasan sekitar dan mengawal setiap langkah Presiden Joko Widodo. Tindakan proaktif dan profesionalisme anggota Kodim 0823 Situbondo memastikan situasi aman dan terkendali.(Dee)

Artikel ini telah dibaca 31 kali

Baca Lainnya

Perkuat Sinergitas Antar Lembaga, Kapolres Situbondo Silaturahmi dengan Ketua Pengadilan Negeri

26 Juli 2024 - 15:26 WIB

Kapolres Situbondo Silaturahmi dengan Kajari, Perkuat Sinergitas untuk Melayani Masyarakat

26 Juli 2024 - 15:21 WIB

Kapolres Situbondo Silaturahmi ke Ponpes Walisongo, Mohon Doa dan Siap Bersinergi dengan Ulama

26 Juli 2024 - 15:16 WIB

Awali Tugas, Kapolres Situbondo Silaturahmi ke Ponpes Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo

26 Juli 2024 - 15:10 WIB

Respon Cepat Polisi Amankan ODGJ yang Meresahkan Warga

26 Juli 2024 - 15:02 WIB

Satpolairud Polres Situbondo Kawal Ritual Petik Laut Desa Sumberanyar Banyuputih

26 Juli 2024 - 14:56 WIB

Trending di Berita