Situbondo,Publikapost.com – Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Situbondo tidak dapat membendung air mata kebahagiaannya saat bertemu keluarga besarnya untuk berbuka puasa bersama. Senin (25/03/2024)
Kegiatan WBP berbuka bersama keluarga adalah program yang dirancang oleh Kepala Rutan Situbondo, Rudi Kristiawan guna mendekatkan diri kepada warga binaan, memberikan hak warga binaan serta tidak memutus silaturahmi antara warga binaan dan keluarganya.
“Kami Rutan Situbondo sangat mendukung serta memfasilitasi warga binaan dan keluarga untuk berbuka puasa bersama di Aula Baharuddin Loppa Rutan Situbondo, dan juga Resto Rusibon telah menyediakan menu spesial berbuka untuk Warga Binaan dan Keluarganya. Tentunya dengan harga yang murah dan citra rasa makanan yang baik, Alhamdulillah, hari ini pelayanan buka bersama antara warga binaan dengan keluarga berjalan dengan baik.” ujar Rudi
Pertemuan warga binaan dengan keluarganya pun berlangsung haru, keluarga warga binaan sangat antusias memanfaatkan momen, bahkan ada warga binaan yang menitikan air mata pada momen buka bersama ini.
Salah seorang pengunjung, menyebut dirinya telah mendaftarkan diri sehari sebelum berkunjung. “Kami telah mendaftar sehari sebelum jadwal bukber, Terima kasih kepada Rutan Situbondo khususnya pak KaRutan yang telah memberikan tempat dan kesempatan bagi kami untuk berkunjung dan berbuka puasa bersama dengan anak kami ataupun orang tua.” ucapnya.
Kegiatan ini berjalan dengan penuh kekeluargaan dan penuh suka cita , kegiatan buka bersama keluarga WBP ini rencananya akan berlangsung secara bertahap, agar seluruh warga binaan merasakan layaknya di rumah buka bersama keluarga
Kegiatan telah dilaporkan Karutan Situbondo dan mendapatkan dukungan dari KaKanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Heni Yuwono turut mengapresiasi atas Kegiatan wbp berbuka secepatnya, semoga dengan diberikan pelayanan warga binaan Rutan Situbondo semakin termotivasi untuk selalu berbuat baik, dan punya motivasi segera bebas, dan berkumpul pada keluarga. (Dee)