Menu

Mode Gelap

Berita Β· 16 Des 2024 20:08 WIB

Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Terima Buku Tabungan Dari Bank BRI


Warga Binaan Rutan Kelas I Medan Terima Buku Tabungan Dari Bank BRI Perbesar

Medan, publikapost.com Guna mewujudkan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Bidang Pemberdayaan Warga Binaan, juga untuk mendukung agar WBP memiliki masa depan yang lebih baik.

Rutan Kelas I Medan Kanwil Kemenimipas Sumatera Utara bekerja sama dengan Bank BRI membuat Rekening Tabungan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan yang telah mengikuti Program Pembinaan Kemandirian di Rutan Kelas I Medan. Senin (16/12/2024).

Kepala Rutan Kelas I Medan, Alanta Imanuel Ketaren menyampaikan warga Binaan yang telah mengikuti Pembinaan Kemandirian telah memiliki skill yang mumpuni. Karena itu, Kami buatkan Buku Tabungan mereka agar lebih semangat, karena Penjara bukan akhir dari segalanya.

“Masih ada harapan dan kesempatan untuk memperbaiki diri lewat Pelatihan Keterampilan dan Pendampingan yang tepat, dengan demikian mereka memiliki kesempatan untuk berubah,” katanya.

Melalui Program Akselerasi Menteri Imipas, sekarang Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas I Medan yang dilatih berkarya dalam Program Pembinaan Kemandirian mendapatkan Premi atau Penghasilan. Penghasilan mereka nantinya akan ditabung di Rekening BRI atas nama mereka sendiri, yang bertujuan nantinya kedepan dapat digunakan untuk modal usaha mereka ketika sudah selesai menjalani masa pidana di Rutan, dan Tabungan ini akan diberikan ketika mereka bebas, agar mereka juga memiliki masa depan yang lebih baik lagi.

Sementara itu, Seorang Warga Binaan yang menerima Buku Tabungan BRI mengatakakan kami ucapan terimakasih banyak kepada Bapak Menteri Imipas, dan juga Bapak Ka. Rutan Kelas I Medan yang telah memperhatikan kami.

“Semoga lewat Tabungan ini kami dapat mengubah hidup dan memiliki masa depan yang baik,” sebutnya.

(William)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

Baca Lainnya

Bupati John Kenedy Azis Sebut Keberadaan Baznas Sangat Penting dalam Penyerahan Zakat Ramadhan Berkah 1446 H

13 Maret 2025 - 17:37 WIB

Aksi Normalisasi Drainase di Kawasan Pasar Pusat Padang Panjang Sumatera Barat , Seberapa Efektif kah ?

13 Maret 2025 - 12:34 WIB

Pengajuan RJ, Kasus Sopir Truk Aniaya Sopir DamkarΒ 

13 Maret 2025 - 12:29 WIB

Kejati Sulsel Setujui Restotarif Justice, Kasus Dugaan Menantu Pukul Mertua dan Ipar di Jeneponto

13 Maret 2025 - 12:27 WIB

Kapolres Padang Pariaman Rilis Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur

12 Maret 2025 - 18:36 WIB

Gubernur DKI Jakarta Gelar Apel Lintas Jaya 2025 dan Larangan ASN Gunakan Mobil Dinas Untuk Mudik

12 Maret 2025 - 17:51 WIB

Trending di Berita