Menu

Mode Gelap

Berita Β· 6 Nov 2023 18:46 WIB

Warga Tebet Amankan Pria Terduga Pelaku Pencurian


Terduga Pelaku Pencurian Diamankan Warga Perbesar

Terduga Pelaku Pencurian Diamankan Warga

Jakarta , Publikapost.com Warga berhasil mengamankan seorang pria yang diduga tengah melakukan percobaan aksi pencurian di Jalan Cucakrawa, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (05/11/23) dini hari.

Kanit Reskrim Polsek Tebet AKP Agus Tohidin mengatakan terduga pelaku diketahui berinisial A diamankan warga dan sempat menjadi bulan-bulanan warga.

β€œIya sempat dipukuli, karena mungkin kita tidak tahu kenapa sikap dia itu, kalau memang dia tidak melakukan hal salah, kenapa harus lari kalau menurut kami. Katanya dia panik karena diteriaki warga,” ucapnya, Senin (06/11/23).

Kanit Reskrim menerangkan berdasarkan pengakuan terduga pelaku yang diamankan itu belum ada barang yang diambil dalam aksinya itu

β€œSementara belum ada barang diambil, dari pengakuannya untuk percobaan,” terangnya.

Kanit Reskrim menjelaskan bahwa pihaknya masih melakukan pendalaman lebih jauh dengan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi.

β€œSampai sekarang kami masih melakukan pendalaman terkait dengan percobaan pencurian tersebut. Kami juga klarifikasi dengan pemilik rumah dan saksi-saksi lain juga,” jelasnya. (Nfn/Phay)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

Baca Lainnya

Pastikan Kesiapan Pemilu, Kapolresta Deli Serdang Tinjau dan Cek Gudang Logistik KPU

21 November 2024 - 20:24 WIB

Plt Bupati Padang Pariaman Evaluasi Rakor TPPS dalam Penyebaran Informasi Penurunan Stunting

21 November 2024 - 20:21 WIB

Satlantas Polres Situbondo Sosialisasi Penggunaan Sepeda Listrik dan Bahaya Balap Liar kepada Pelajar

21 November 2024 - 15:31 WIB

Pastikan Zero Halinar, Rutan Situbondo, Kembali Geledah Kamar Hunian WBP

21 November 2024 - 15:23 WIB

Pengairan Perdana Irpom 2024 Dukung Ketahanan Pangan di Situbondo

21 November 2024 - 12:34 WIB

Kantor Cabang PT. Bioli Lestari Agricultural Parts Product Cabang Medan Diduga lilegal Tidak Memiliki Perizinan

21 November 2024 - 12:29 WIB

Trending di Berita