Menu

Mode Gelap

Berita · 13 Agu 2024 11:59 WIB

Bentuk Penghormatan kepada Purnabakti Pengayoman, Rutan Situbondo Gelar Silaturahmi


Bentuk Penghormatan kepada Purnabakti Pengayoman, Rutan Situbondo Gelar Silaturahmi Perbesar

Bentuk Penghormatan kepada Purnabakti Pengayoman, Rutan Situbondo Gelar Silaturahmi

 

Situbondo,Publikapost.com – Bertempat di rumah pegawai purnabakti, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Situbondo Kanwil Kemenkumham Jatim, Rudi Kristiawan, beserta jajaran silaturahmi ke sesepuh pengayoman Rutan Situbondo pada Senin, (12/8). Kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka rasa syukur menyambut Hari Pengayoman Ke-79 Tahun 2024.

Selain merupakan rangkaian peringatan hari Pengayoman, kunjungan tersebut juga bentuk penghormatan kepada para purnabakti Pengayoman yang telah berjasa dalam mendukung kinerja Kemenkumham semasa bertugas.

Misrawi dan Rukhiyati, selaku sesepuh pengayoman Rutan Situbondo yang dikunjungi yang menerima langsung kedatangan jajaran Rutan Situbondo mengungkapkan perasaan haru dan bangganya.

“Kunjungan ini menjadi ajang nostalgia nan penuh kehangatan yang membuka kembali beragam memori semasa bertugas”. ujarnya.

Kepala Rutan Situbondo, Rudi Kristiawan, menyampaikan rasa suka citanya. “Senang sekali bisa bertemu kembali dengan sesepuh kami dikesempatan yang baik ini. Adapun kegiatan ini dimaksudkan untuk terus menjalin silaturrahmi serta merupakan bentuk perhatian dan kepedulian kepada purnabakti Pengayoman yang dengan segala dedikasinya semasa bertugas telah memberikan kontribusi besar bagi kemajuan Kemenkumham,” ungkap Rudi.

Diakhir, Misrawi berpesan, “kepada seluruh pegawai, generasi penerus, utamanya para Tunas Muda Pengayoman agar terus semangat, penuh dedikasi dan memegang teguh integritas dalam setiap pelaksanaan tugas dan fungsi sehingga apa yang telah digariskan oleh Kementerian dapat terus dicapai”. tutupnya. (Dee)

Artikel ini telah dibaca 17 kali

Baca Lainnya

Pastikan Kesiapan Pemilu, Kapolresta Deli Serdang Tinjau dan Cek Gudang Logistik KPU

21 November 2024 - 20:24 WIB

Plt Bupati Padang Pariaman Evaluasi Rakor TPPS dalam Penyebaran Informasi Penurunan Stunting

21 November 2024 - 20:21 WIB

Satlantas Polres Situbondo Sosialisasi Penggunaan Sepeda Listrik dan Bahaya Balap Liar kepada Pelajar

21 November 2024 - 15:31 WIB

Pastikan Zero Halinar, Rutan Situbondo, Kembali Geledah Kamar Hunian WBP

21 November 2024 - 15:23 WIB

Pengairan Perdana Irpom 2024 Dukung Ketahanan Pangan di Situbondo

21 November 2024 - 12:34 WIB

Kantor Cabang PT. Bioli Lestari Agricultural Parts Product Cabang Medan Diduga lilegal Tidak Memiliki Perizinan

21 November 2024 - 12:29 WIB

Trending di Berita